Wednesday, June 13, 2018

Spesifikasi Xiaomi Mi Note 3 & Harga

Spesifikasi Xiaomi MI Note 3
Kembali lagi dengan review spesifikasi ponsel terjamin mutunya. Kali ini saya akan share mengenai spesifikasi dari ponsel milik vendor Xiaomi. ponsel ini dirilis pada bulan september 2017 yang lalu, dengan merk dagang Xiaomi Mi Note 3. Xiaomi sendiri pasti membekali dengan spesifikasi yang terjamin mutu dengan harga lebih murah tentunya. Mari kita kupas dan tuntas.

Ponsel ini dalam desain sangat menakjubkan. Layar Hp menggunakan tipe IPS LCD dengan ukuran layar 5,5 inchi dengan resolusi 1080 x 1920, rasio 16:9 kerapatan 401 ppi. Layarnyapun tidak takut akan goresan silet, karena telah diproteksi dengan Corning Gorilla Glass 4. Beratnya saja hanya 163 gram, cukup ringan untuk kalian genggam. Sedikit review mengenai layar. Kapasitas baterai yang digunakan Li-Ion 3500 mAh. Yang dapat kalian charge dengan cepat. Karena telah dibekali dengan fitur fast charging.

Sedangkan pada Segi hardware menggunakan processor Qualcomm MSM8956 Plus Snapdragon 660, Octa-core (4x2.2 GHz Kryo 260 & 4x1.8 GHz Kryo 260), dengan GPU Adreno 512. Xiaomi Mi Note 3 telah menggunakan Sistem Operasi Android 7.1 (Nougat), dengan tambahan tampilan dari MIUI.

Penyimpanan internal ponsel ini cukup besar yakni 64/128 GB, dibekali dengan kapasitas RAM 6 GB. Sayangya ponsel ini tidak bisa digunakan untuk microSD, karena tidak dibekali dengan Card Slot.

Tapi jangan anggap tanpa card slot ponsel kurang bagus. Dari kekurangan tersebut Xiaomi membekali kameranya dengan dual kamera beresolusi Dual: 12 MP (f/1.8, 27mm, 4-axis OIS) dan 12 MP (f/2.6, 52mm), 2x optical zoom, phase detection autofocus, dual-LED dual-tone flash, tak lupa xiaomi juga menambahkan beberap fitur yang ditanam antara lain Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama, yang dapat merekam video 2160p@30fps, 720p@120fps.

Sedangkan pada kamera depan xiaomi membekali dengan 16 MP (2.0 µm). dengan kamera menghasilkan foto yang menakjubkan dengan segala kemewahan pada hasil fotonya.

Spesifikasi Xiaomi MI Note 3

Status  : Rilis Desmber 2017, dan akan diperkenalkan pada 20 Januari 2018

Bodi
Dimensi : 152.6 x 74 x 7.6 mm (6.01 x 2.91 x 0.30 in)
Berat : 163 gram
Bahan : Depan/belakang kaca, Keseluruhan metal

SIM : Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)

Layar
Tipe : IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran : 5,5 inchi
Resolusi :1080 x 1920, 16 : 9 kerapatan ~401 ppi
Multitocuh : Ada
Protection : Corning Gorilla Glass 4

Hardware
Sistem Operasi : Android 7.1 (Nougat)
Chipset : Qualcomm MSM8956 Plus Snapdragon 660
CPU : Octa-core (4x2.2 GHz Kryo 260 & 4x1.8 GHz Kryo 260)
GPU : Adreno 512

Memory
Penyimpanan Eksternal : Tidak Ada
Internal : 64/128 GB, 6 GB RAM

Kamera
Kamera Utama : Dual: 12 MP (f/1.8, 27mm, 4-axis OIS) + 12 MP (f/2.6, 52mm), 2x optical zoom, phase detection autofocus, dual-LED dual-tone flash
Fitur : Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama
Video : 2160p@30fps, 720p@120fps
Kamera Depan : 16 MP (2.0 µm)

Konektifitas
WLAN : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, WiFi Direct, hotspot
Bluetooth : 5.0, A2DP, EDR, LE
GPS : Ada with A-GPS, GLONASS, BDS
NFC : Ada
Radio : Radio FM
USB : 2.0, Type-C 1.0 reversible connection
Fitur Lain
Sensor : Accelerometer, Gryo, Fingerprint (rear-mounted), proximity, compass, barometer
Perpesanan : SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM

Baterai
Kapasitas : LI-Ion 3500 mAH

FItur lain : Fast Charging, Non Removable


Harga Xiaomi MI Note 3

Harga yang saya cari dari berbagai toko online yang ketemukan harga Ponsel terbaru ini seharaga 12 Juta dengan Penyimpanan internal 128 GB, tapi di toko yang ada di toko online hanya dengan harga 8 jutaan bisa mendapatkan ponsel dengan penyimpanan internal 128 GB. Sedangkan untuk termurah yang saya dapatkan seharga 5 Juta an. Harga tersebut saya cari melalui toko online yang ada di Indonesia. Jadi belum bisa jadi patokan.

Harga Baru : Rp 5 jutaan ( 64 GB) & Rp 8 Jutaan (128 GB)
Harga Bekas : -

Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi MI Note 3

Disini juga akan saya tuturkan mengenai kelebihan dan kekurangan Smartphone yang saya review. Sebelumnya jika saya terdapat kesalahan dalam penulisan saya, saya mohon maaf.

Kelebihan Xiaomi MI Note 3
  • Balutan bodi yang berbahan metal, dengan bahan kaca di bagian cover belakang. 
  • Menggunakan layar berjenis IPS LCD, yang menyuguhkan ketajaman warna 
  • Layar beresolusi 5,5 inchi yang sangat cukup untuk ngegame ataupun buat nonton video 
  • Layar menggunakan anti gores Corning Gorilla Glass 4, Jadi tidak takut gores 
  • Menggunakan Processor Snapdragon yang tentunya gahar dan kuat dalam melibas semua aplikasi ataupun game 
  • Menggunakan 6 GB RAM yang menambah smooth dan respon cepat dalam menjalankan berbagai aplikasi 
  • Akses Internet Cepat 4G LTE 
  • Peyimpanan yang lebih dari cukup yakni internal 64/128 GB. 
  • Menggunakan Kamera Utama Dual Kamera beresolusi Dual 12 MP, yang menyuguhkan hasil foto real dan menakjubkan. 
  • Kamera Depan resolusi 16 MP yang bisa dikatakan lebih dari cukup untuk foto selfie. 
  • Baterai yang kuat seharian penuh dengan kapasitas 3500 mAh. 
  • Dibekali dengan fastcharging, dan wirreles charging 

Kekurangan Xiaomi MI Note 3 
  • Baterai yang susah dilepas. 
  • Tidak ada slot microSD. 

Demikian Review pembahasan menengenai Xiaomi MI Note 3. Kami tidak dapat menjamin bahwa informasi di halaman ini 100% benar, ini adalah spesifikasi yang dikabarkan. Jika Anda berpikir bahwa informasi untuk produk saat ini salah atau hilang, Saya Mohon Maaf. Terimakasih Telah berkunjung.

No comments:

Post a Comment